Sebagai kabupaten terluas di provinsi Jawa Timur, Banyuwangi kini menjadi salah satu destinasi wisata terpopuler, mulai dari wisatawan domestik hingga luar negeri.
Siapa sangka ternyata kota yang terletak di ujung timur Pulau Jawa ini menyimpan sejuta pesona keindahan?
Bagi Anda yang ingin menjelajahi kota Banyuwangi, berikut ini adalah daftar tempat wisata Banyuwangi yang paling ngangenin dan instagramable.
1. Kawah Ijen
Tempat wisata Banyuwangi ini terkenal dengan pesona api birunya yang memesona.
Destinasi ini sudah terkenal sebagai salah satu objek wisata Banyuwangi terpopuler yang tak pernah sepi pengunjung.
Meski jalan menuju Kawah Ijen sangat sulit, namun wisatawan rela menahan lelah untuk menikmati keindahan kawah dan menaklukkan puncak yang berada 2.443 mdpl ini.
Bagi Anda yang mendaki Kawah Ijen untuk menyaksikan blue fire, pastikan mulai pendakian Anda pada malam hari agar bisa tepat di atas puncak pada pukul 02.00 WIB.
2. Rumah Kurcaci Glenmore
Tempat wisata Banyuwangi instagramable selanjutnya ada Rumah Kurcaci Glenmore.
Destinasi ini merupakan sebuah kafe yang menjadi tempat nongkrong kekinian di Banyuwangi dan pertama kali dibuka pada tahun 2016.
Awalnya, Rumah Kurcaci Glenmore ini pada didirikan bukan sebagai tempat wisata, melainkan sebagai taman bermain bagi pengunjung kafe anak-anak.
Namun kafe ini justru lebih dikenal sebagai taman bermain dengan rumah kerdil.
Di bagian depan, terdapat deretan tempat duduk ala café bisa menjadi tempat bersantai pengunjung.
Pengunjung juga bisa memesan berbagai makanan dan minuman di sini dengan harga terjangkau.
Sedangkan di bagian belakang, ada rumah-rumah kerdil dan mungil yang bisa menjadi objek foto instagramable.
Wisatawan yang datang bisa berburu foto selfie yang instagramable dengan background rumah mungil yang dikonsep dengan tata ruang yang begitu menarik.
3. Air Terjun Kalibendo
Spot wisata air terjun ini terletak di desa Kampung Anyar, Glagah yang berjarak sekitar 15 km dari kota Banyuwangi dan termasuk dalam agrowisata Kalibendo.
Pengunjung yang ingin menikmati pemandangan air terjun harus melewati jalan setapak yang dikelilingi oleh perkebunan cengkeh dan pohon Bendo.
Butuh stamina ekstra untuk menempuh perjalanan panjang dengan jalur menanjak demi bisa sampai ke lokasi air terjun ini.
Sesampainya di jembatan kayu, Anda akan melihat hamparan tanaman yang beraneka ragam dan perbukitan yang indah, menyusuri sungai, lalu sampai di lokasi air terjun.
Air terjun ini tidak terlalu tinggi, namun memiliki air yang jernih. Dikelilingi oleh tebing dan pepohonan hijau, perjalanan melelahkan Anda akan terbayar.
4. Pantai Pulau Merah
Tempat wisata Banyuwangi paling ngangenin selanjutnya adalah Pulau Merah yang menawarkan keindahan pantai yang tiada duanya.
Terletak di desa Sumber Agung, Pesanggaran, pulau mungil ini menarik banyak wisatawan karena keunikannya, yaitu seperti bukit di tengah laut.
Pantai Pulau Merah memiliki pasir putih bersih dengan air laut yang jernih. Pohon kelapa dan pisang di sekitar lokasi menambah eksotisnya pemandangan pantai.
Selain itu, ombak di Pantai Pulau Merah tidak begitu besar, namun cukup menantang. Tak heran jika banyak peselancar menjadikan pantai ini sebagai lokasi latihan mereka.
Saat air laut sedang surut, Anda bisa berkeliling ke Pulau Merah yang berada di tengah pantai.
Di pantai selatan, Anda juga bisa menyaksikan pemandangan matahari terbenam yang cantik.
5. Hutan Benculuk
Jika Anda penggemar film 'The Lord of the Rings', Banyuwangi memiliki suasana tempat yang mirip dengan hutan yang ditampilkan dalam film tersebut, yakni hutan Benculuk.
Hutan ini penuh dengan pohon trembesi tua yang berjejer dan memiliki ranting yang bercabang.
Suasananya dijamin bakal bikin Anda merasa seperti berada di dunia lain.
Suasana dan keunikan inilah yang membuat banyak pasangan muda mudi menjadikan hutan ini sebagai lokasi prewedding.
Itulah beberapa tempat wisata Banyuwangi instagramable dan dijamin bikin momen liburan Anda jadi lebih memorable.
Tertarik melakukan kunjungan ke beberapa destinasi di atas?