Berita

Sewa Aturan Ganjil-Genap di Jakarta Diperluas Mulai 1 Agustus Karena Asian Games

27 June 2018

Aturan Ganjil-Genap di Jakarta Diperluas Mulai 1 Agustus Karena Asian Games

Asian Games membuat pemberlakuan aturan ganjil-genap di ruas-ruas jalan Jakarta diperluas cakupannya mulai 1 Agustus hingga pagelaran ini rampung.

Asian Games ke-18 bakal berlangsung di Jakarta plus Palembang pada 18 Agustus – 2 September mendatang. Aturan ganjil-genap sendiri adalah kebijakan rekayasa lalu lintas yang memperbolehkan ruas-ruas jalan tertentu hanya boleh dilewati mobil bernomor polisi genap di tanggal genap dan bernomor polisi ganjil di tanggal ganjil.

Lebih lanjut, efek Asian Games 2018 sudah akan dirasakan warga Jakarta pada 1 Agustus akibat perluasan aturan ganjil-genap di jalanan Ibu Kota. Berdasarkan informasi yang disebarkan oleh Dinas Perhubungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada Senin (25/6/2018), perluasan wilayah yang terkena aturan ganjil-genap tak hanya mencakup area Jakarta Pusat, tapi juga Jakarta Selatan, Jakarta Barat, hingga Jakarta Timur.

Ruas-ruas yang terkena ialah Jl. S. Parman, Jl. Gatot Soebroto, Jl. MT. Haryono, Jl. DI Panjaitan, Jl. Ahmad Yani, Jl. Perintis Kemerdekaan. Selain itu, Arteri Pondok Indah, Jl. HR Rasuna Said, Jl. Benyamin Sueb juga terkena.
Kebijakan ini memperjanjang ruas jalan yang sebelumnya sudah terkena ganjil-genap sebelumnya yaitu Jl. Sudirman – MH Thamrin dan sebagian Jalan Gatot Subroto.

Waktu pemberlakuan sistem ganjil-genap pun bertambah lama. Jika sebelumnya hanya dari pkl. 07.00-10.00 WIB dan 16.00-20.00 WIB, mulai 1 Agustus – 2 September waktunya akan menjadi 15 jam, dari pkl. 06.00 – 21.00 WIB dan berlaku setiap hari.

Sebelum mulai diterapkan pada 1 Agustus, pemerintah provinsi bakal melakukan uji coba terlebih dahulu pada Juli. Percobaan berlangsung hampir sebulan penuh, pada 2 – 31 Juli.

Sembodo RENTCAR melayani rental mobil untuk perseorangan maupun perusahaan. Mobil-mobil seperti Alphard, Innova serta Mini Bus Hiace untuk Pariwisata juga tersedia.

Berita Terkait

©2024 Sembodo RENTCAR - Car Rental Solution. All Rights Reserved